Ahad
Pagi 27 Mei 2012, Kajian Ahad Pagi bersama Dai Ikadi kembali hadir di
Masjid Al-Islamiyah Petemon - Surabaya dengan tema menarik untuk jamaah.
Pembicara yang hadir adalah Ustadz Abdus Salam, Lc MA. Pengalaman
beliau sebagai nara sumber permasalahan rumah tangga di radio Suara
Muslim Surabaya tentu menjadi daya tarik lebih pada kajian kali ini.
Beliau memberikan beberapa Tips untuk Membangun Kebahagiaan Suami Istri :
1. Memperkuat niyat dan tujuan dalam pernikahan.
2. Menentukan pilihan yang sesuai dan yang diinginkan.
3. Yakin dan tidak ragu.
4. Penuh keridhaan dan bukan paksaan.
5. Semula kurang bersemangat, tetapi menjadi semangat.
6. Menerima pembagian dan takdir Allah.
Kemudian bagi sang Istri, Tips agar disukai Suami antara lain adalah :
- Selalu menyenangkan jika di pandang.
- Selalu taat jika diperintahkan.
- Selalu menjaga diri jika ditinggal pergi oleh suami.
- Menghormati suaminya.
- Bertutur lemah lembut.
- Mengetahui kesukaan makanan dan selera suaminya.
- Jika di curhati suami maka ia memperhatikan.
- Memanggil suaminya dengan penuh kehormatan.
Adapun bagi para Suami beberapa hal yang disukai Istri adalah :
- Menyayanginya.
- Memberikan perlindungan.
- Memanggilnya dengan penuh kasih sayang.
- Menafkahi dengan cukup dan berlebih.
- Memberi hadiah yang disukainya.
- Mengajak Makan dan rekreasi.
Sumber: IKADI Surabaya